Followers

Sabtu, 26 Maret 2011

Ditegur Satpam


Baju putih, celana biru, memakai topi. Kalau dilihat sepintas ia hanya duduk-duduk dan berdiri seperti pelayan swalayan ataupun pramugari. Badannya yang kekar membuatnya beda dengan lain. Ia selalu berjaga di pos-pos yang menyewa jasa mereka. itulah satpam.
Satpam merupakan singkatan dari Satuan Pengamanan, adalah satuan kelompok petugas yang dibentuk oleh instansi/proyek/badan usaha untuk melakukan keamanan fisik (physical security) dalam rangka penyelenggaraan keamanan swakarsa di lingkungan kerjanya.
Kepolisian Negara Republik Indonesia menyadari bahwa polisi tidak mungkin bekerja sendiri dalam mengemban fungsi kepolisian. Oleh karena itu, lembaga satuan pengamanan secara resmi dibentuk pada 30 Desember 1980.
Kalau dilihat dari kerjanya, semua satpam bertugas untuk mengamankan. Jadi kalau ada yang masuk kesalah satu Instansi, maka tanya dan tegur dulu sapamnya.
Pernah suatu kali saya dan teman memasuki suatu kantor. Ketika Motor sudah melewati ruangan satpam kami dihardik "minta izin dulu" katanya lantang. Setelah itu saya memberhentikan motor, dan teman saya mengatakan keperluannya.
"Besok kalau ada satpam minta izin dulu katanya:
hm.. Bagi saya itu sudah sepatutnya dilakukan. Satpam juga manusia, meskipun bukan pemilik dari Instansi itu, namun ia tetap bekerja. Sebuah hal yang patut kita lakukan. Satpam mesti dihargai. Satpam pantut diberi apresiasi. Karena satpam bekerja untuk melindungi. Meski kadang, dengan pengamanan ketatpun, masih saja da pencuri.
Begitulah hidup.
Terkadang saya mulai berpikir. Kantor, Instansi atau rumah yang memiliki Satpam adalah orang yang "pengecut". Itu menurut pemikiran saya, mereka benar-benar pengecut. dan pengecut... wallahua'lam.

0 komentar:

Komunitas

Entri Populer

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | free samples without surveys